Kepercayaan Adalah Kunci terpenting Pemimpin

Posted on
  • Rabu, 02 November 2011
  • by
  • Abraham Watung
  • in
  • Label: , , , ,
  • Share Artikel Ini :

    Pemimpin harus mampu untuk memperoleh dan menerima kepercayaan dari orang lain.
    Menerima kepercayaan dari semua pihak dan semua orang, khususnya kepercayaan dari mereka yang menjadi pengikutnya. tanpa ada kepercayaan yang tulus, seorang pemimpin tidak akan berhasil dalam mewujudkan visi yang ingin dicapainya. Inilah landasan utama seorang pemimpin.
    Meskipun kepercayaan adalah landasan utama dari seorang pemimpin, banyak pengalaman membuktikan bahwa dalam mendapatkan kepercayaan dari orang lain yang ingin kita pimpin bukanlah suatu hal yang di dapat dengan mudah.
    Untuk mendapatkan kepercayaan itu seorang pemimpin harus mampu menunjukan kehebatan yang dimilikinya secara terus menerus, selain itu seorang pemimpin juga harus mampu memelihara karakter dan mampu menunjukan kinerja yang baik.
    Untuk itu diperlukan cara – cara untuk mampu memperoleh kepercayaan itu, sebenarnya ada banyak cara untuk memperoleh kepercayaan, namun pada artikel ini saya akan memberikan sedikit dari cara – cara tersebut.
    1.   Seorang memperoleh kepercayaan karena ia telah memberikan pengabdian nya. Artinya dalam ia mengikuti organisasi, ia telah memberikan sebuah bukti bahwa ia mampu memberikan dirinya sepenuhnya untuk kepentingan organisasi, dan lebih mementingkan kepentingan komunitasnya daripada kepentingan dirinya. Ia rela memberikan pengorbanan demi visi bersama dan demi banyak orang.
    2. Seorang pemimpin memperoleh kepercayaan karena ia memiliki kemampuan dan keunggulan. Sebab kita pasti hanya ingin mengikuti orang yang memiliki keunggulan yang lebih dari kita. Seorang pemimpin juga harus mampu menunjukan bahwa ia mampu memimpin di sendiri dengan baik.
    3.  Orang yang memperoleh kepercayaan besar adalah orang – orang yang handal dalam menggali makna hidup atau makna keberadaan komunitas atau organisasinya. Karena keyakinan atas makna itu, mereka menjadikan dirinya sumber inspirasi orang – orang di sekitar diri mereka. Bagi mereka, hidup bukan hanya rangkaian kegiatan untuk  memenuhi kebutuhan – kebutuhan hidup yang tidak habis – habisnya datang.
    Sangat penting untuk anda ketahui seorang pemimpin memperoleh kepercayaan karena, seorang pemimpin terus belajar untuk mempercayakan diri kepada Tuhan lebih dari orang kebanyakan.



    Pencarian :
    Manfaat Kepercayaan, Kepemimpinan Dan Kepercayaan, Motivasi Kepemimpinan, Pemimpin, Kepemimpinan Yang Baik.

    0 komentar: